Sabtu, 09 November 2013

#PTI Komunitas Online

07.06

Komunitas Online

Komunitas online diciptakan untuk saling berkomunikasi di antara para pengguna internet dengan menggunakan teknologi yang mengguakan platform internet. Walaupun begitu, saat internet populer di kalangan awam, yaitu sejak munculnya http sebagai landasan website, masyarakat baru sekedar menggunakan internet untuk mencari berita atau komunikasi melalui e-mail. Namun segera setelah itu, komunitas maya yang terdiri dari pengguna awam juga mulai terbentuk. Komunitas maya bisa berupa mailing list, newsgroup atau bulletin board.

Definisi komunitas online:
Menurut Ferguson et al., 2004, komunitas online adalah sebuah tempat dimana sekelompok orang berkumpul untuk berbagi sence of community sebagaimana orang-orang yang tidak saling mengenal memiliki kesamaan ketertarikan minat, didalam sebuah situs internet yang menawarkan beberapa layanan onlinr, meliputi beberapa akses kepada lingkungan sosial, layanan komunitas, informasi resmi, dan layanan e-commerce kepada penghuninya.

Rheingold, dalam The Virtual Community: Homesteading on the Electronic Frontier (1993, p. 5) menawarkan definisi sebagai berikut:

Yaitu agregat social yang berbaur menggunakan media bantun internet, dimana sekumpulan orang melakukan diskusi public yang cukup panjang, dengan perasaan manusiawi yang wajar, dan membentuk suatu hubungan jejring hubungan personal didunia maya. Definisi ini menitik beratkan pada agregasi social antar anggotanya, jaringan komunikasi, diskusi pada jangka waktu yang cukup lama, perasaan dan hubungan.

Nama panggilan
Nama panggilan (bahasa Inggris:nickname) adalah nama yang biasa dikenakan di dalam komunitas maya. Misalnya, Richard Stallman (Pendiri GNU) sering menggunakan rms sebagai nama panggilannya. Dani Firmansyah yang meretas (menge-hack) situs KPU biasa menggunakan nama panggilan SCHIZOPRENIC. Atau hacker Indonesia yang tertangkap di Singapura, Wenas Agusetiawan biasa menggunakan nama panggilan hC-. Ada juga yang menggunakan nama sendiri sebagai nickname.

Milis
Milis (kependekan dari istilah bahasa Inggris: mailing list) yaitu sarana untuk berkelompok menggunakan surel (e-mail). Saat ini, banyak situs besar yang menyediakan layanan milis secara gratis, misalnya Yahoo! Groups dan Google Groups.

Kegunaan Milis
Melalui milis, dapat diketahui beragam informasi, mulai dari lowongan pekerjaan, lowongan magang, hingga berita-berita terbaru mengenai suatu isu yang sedang hangat diperbincangkan.

Ciri Khas Milis
Milis dapat dikatakan mirip dengan forum internet karena sama-sama merupakan situs perkumpulan suatu kelompok dengan ketertarikan yang sama. Perbedaan milis dengan forum internet terletak pada adanya notifikasi yang didapat anggota milis pada email mereka masing-masing. Anggota milis dapat memilih apakah ia ingin setiap tulisan terbaru di milis masuk ke dalam notifikasi email mereka atau tidak.

Sebuah ''mailing list'' hanyalah merupakan daftar dari alamat ''e-mail'' orang yang tertarik pada subjek yang sama, adalah anggota dari kelompok kerja yang sama, atau yang mengambil kelas bersama-sama. Ketika seorang anggota daftar mengirim catatan ke grup alamat khusus, e-mail akan disiarkan ke semua anggota daftar. Kunci keuntungan dari milis atas hal-hal seperti diskusi berbasis web adalah bahwa sebagai pesan baru akan tersedia mereka segera disampaikan kepada para peserta ’kotak surat’.

Sebagian besar anggota milis merasa info-info dari milis tersebut hanya dapat memenuhi muatan email sehingga banyak yang memilih untuk tidak mendapatan notifikasi dari setiap info terbaru dari milis. Padahal, tidak semua orang sempat mengecek pembicaraan terbaru di milis sehingga notifikasi di email sebetulnya mempermudah anggota suatu milis agar mereka tak ketinggalan satu info pun.

Ada dua macam pengertian jenis milis

1.  Sebagai daftar pengumuman, di mana sebuah "mailing list" yang digunakan banyak orang sebagai penerima untuk buletin, majalah atau iklan. Secara tradisional, hal ini dilakukan melalui sistem pos, tetapi dengan munculnya e-mail, milis elektronik menjadi populer.
2.  Sebagai sarana yang memungkinkan anggota untuk melakukan meng-unduh dan memuat data yang didapat kemudian disiarkan ke semua anggota milis lain. Kategori kedua ini biasanya dikenal sebagai daftar diskusi.

Grup berita
Grup berita (bahasa Inggris:newsgroup), sarana berbasis protokol NNTP ini mungkin tidak akrab bagi pengguna internet di Indonesia tetapi sarana ini umum digunakan sebelum adanya forum berbasis HTTP.
Bagi yang beruntung, fasilitas ini masih bisa ditemui di beberapa tempat seperti kampus-kampus. Sebuah grup berita bisa terdiri dari beberapa grup sesuai dengan minat masing-masing. Sebagai contoh, grup berita di fakultas ilmu komputer Universitas Indonesia terdiri dari
•    forum.* (antara lain forum.umum, forum.santai, dan lain-lain)
•    forum.iki.* (untuk diskusi pelajaran)
Salah satu grup berita tertua adalah Usenet.

Bincang-bincang
Fasilitas bincang-bincang (bahasa Inggris:chatting) terkenal di antara generasi muda. Dahulu, IRC terkenal sebagai sarana chatting dengan Dalnet sebagai server paling digemari dan MIRC (berplatform Windows) sebagai piranti lunak yang terkenal. MIRC dapat ditemu di hampir semua warung internet di Indonesia. Kini, fasilitas-fasilitas bincang-bincang seperti Yahoo! Messenger, MSN Messenger, Google Talk yang memiliki antar muka yang lebih menawan mulai menggeser keberadaan IRC yang hanya menyajikan teks saja.

Situs komunitas/Jaringan sosial
Situs komunitas / jaringan sosial (bahasa Inggris:social network) adalah sebuah fenomena internet yang mewakili generasi muda. Situs-situs ini sering digunakan untuk mencari jodoh (bahasa Inggris:online dating). Pada perkembangannya, modus yang sama juga digunakan untuk mencari teman. Salah satu jenis situs seperti ini yang populer adalah di Indonesia Friendster (juga merupakan yang pertama) dan Myspace serta Facebook di Amerika Serikat[morange v]] dan Kanada.
Forum berbasis web
Dahulu dikenal sebagai Papan Buletin (bahasa Inggris:Bulletin Board / Bulletin Board System (BBS)) atau Papan Pesan (bahasa Inggris:Message Board) namun perlahan istilah tersebut mulai menghilang dari umum dan hanya digunakan di instansi-instansi pendidikan saja. Pada awal perkembangannya, pembuat situs seringkali harus sendiri membuat programnya baik menggunakan bahasa pemrograman C atau Perl. Namun PHP sebagai bahasa pemrograman khusus web dan MYSQL untuk basis data (database) menjadi pasangan favorit pengembang Bulletin Board seperti PhpReactor atau PhpBB. Dua program terakhir bisa didapat dengan bebas dan gratis di SourceForge.Net. PhpBB, vBulletin, serta simplemachines adalah beberapa contoh program paling populer digunakan di Internet.

Contoh forum Indonesia:
•    GameDev Indonesia: forum untuk para pembuat gem/permainan komputer Indonesia
•    WebGaul, KafeGaul, Ngobrol.com: tempat mengobrol tentang apa saja
•    MyQuran: forum agama Islam, tempat menuntut ilmu-ilmu keislaman.

Contoh forum internasional:
•    Gaia Online: forum terbesar di Internet, dengan lebih dari sembilan juta pendaftar dan 1,1 miliar pesan
•    Psico FXP: forum teraktif di Internet, dengan lebih dari 230.000 individu yang berkunjung tiap hari.
•    Forum Auto: forum berbahasa Perancis yang juga sangat aktif

Jurnal berbasis web
Jurnal web / internet (bahasa Inggris:weblog, blog atau online journal) merupakan tempat siapa saja untuk menulis apa saja. Livejournal, Blogger, serta Wordpress adalah situs-situs terbesar yang memiliki jutaan pengguna yang menuliskan catatan harian mereka setiap hari, bahkan beberapa kali sehari. Situs-situs ini adalah tempat untuk mengatakan apa saja yang ingin mereka katakan yang biasanya tidak tersalurkan lewat jalur-jalur lain.

Permainan komputer internet
Permainan komputer internet telah menggaet puluhan juta orang untuk bermain komputer di dunia maya secara terus-menerus. Permainan semacam World of Warcraft, Gunbound memerlukan pemain untuk membeli atau mengunduh terlebih dahulu piranti lunaknya, lalu memasangnya ke komputer. Jenis permainan yang lain dapat langsung dimainkan melalui penjelajah internet; permainan semacam Utopia, Travian, dan Duels telah menarik minat banyak orang karena mereka tidak wajib membayar atau memenuhi komputer mereka untuk memainkannya. Newgrounds dan RuneScape walaupun dapat dikategorikan ke kelompok yang terakhir, namun sebenarnya terjadi proses muat turun ke komputer penggunanya.

Video Internet
YouTube, Metacafe, dan Google Video adalah dua dari banyak situs serupa yang memampukan para penggunanya memuat naikkan video buatan mereka sendiri yang dapat disaksikan hingga jutaan penonton. Situs semacam ini telah menarik puluhan juta pemakai yang pada akhirnya membuat komunitas mereka sendiri. Pada tahun 2007 situs YouTube juga bekerja sama dengan jaringan televisi Amerika Serikat CNN dalam menyajikan debat bakal calon presiden Amerika Serikat dimana para rakyat biasa dapat mengajukan pertanyaan kepada bakal calon presiden untuk dijawab di hadapan jutaan pemirsa televisi.
Foto dan seni gambar
DeviantArt, Flickr, dan Worth 1000 adalah contoh situs yang mempunyai jutaan pengguna di seluruh dunia yang memiliki kegemaran yang sama, yaitu menciptakan seni gambar, baik lewat fotografi, seni lukis, maupun menggunakan piranti lunak komputer semacam Photoshop, dan situs-situs ini menjadi tempat mereka berbagi, memamerkan hasil karya, dan melihat hasil karya orang lain.

Selain kategori-kategori di atas, banyak pula situs yang mengkhususkan di bidang tertentu yang menarik banyak pengguna. Contoh:
•   IMDB: situs yang mengkhususkan informasi menyeluruh tentang semua film yang pernah dibuat (saat ini baru film-film Amerika yang memiliki informasi lengkap, namun beberapa film Indonesia juga sudah mulai dimasukkan)
•   eBay: situs yang mengkhususkan lelang dan jual beli produk-produk apapun
•   Engadget:situs yang mengkhususkan informasi mengenai produk teknologi yang terbaru
•   Cute Overload:situs yang mengkhususkan gambar-gambar binatang lucu dari seluruh dunia

   

Berikut adalah 10 komunitas internet terbesar di dunia yang hingga saat ini telah menjadi sebuah ikon komunitas dalam bentuk forum

10. BuddyPic
9. Something Awful
8. Vault Network
7. Offtopic
6. FaceTheJury
5. IGN
4. d2jsp
3. Kaskus
2. 4chan
1. Gaia Online

Komunitas online/virtual bisa menjadi komunitas primer atau sekunder. Maksud komunitas sekunder adalah telah ada komunitas solid yang ada didunia nyata dan komunitas tersebut hanya digunakan untuk pelengkap saja. Ada banyak media yang bisa dipakai untuk membentuk komunitas online, seperti group facebook, twitter, forum, chat room, video, suara dan sebagainya. Komunitas online ini ada yang sangat solid shingga membentuk suasana sosio-teknis yang signifikan.

Kemampuan komunitas online untuk menyatukan manusia dalam ruang lingkup global bisa mendatangkan banyak manfaat. Tetapi berhati-hatilah, karena cakupannya yang terlalu besar komunitas online bisa menjadi tempat strategis bagi para penjahat untuk mengincar anda. Yang sering terjadi bisanya adanya pencurian identitas dan pelecehan. Kebanyakan korbannya adalah anak-anak. Selain itu, banyak psikolog yang mengkhawatirkan bahwa terlalu banyak berinternet membuat orang melupakan kehidupan nyata di masyarakat.

Referensi:
http://supriyadipro.blogspot.com/2012/03/manfaat-positif-komunitas-online.html#sthash.sd3qhodG.dpuf
http://id.wikipedia.org/wiki/Komunitas_maya
http://id.wikipedia.org/wiki/Milis
http://meidi-rendi.blogspot.com/2012/10/komunitas-online.html
http://angkatigabelas.blogspot.com/2012/01/10-komunitas-online-terbesar.html

Ditulis Oleh

Mahasiswa psikologi dan blogger amatir yang sangat tertarik dengan web design, Seo, sistem operasi dan segala tentang teknologi. ada pertanyaan atau saran bisa hubungi penulis di https://twitter.com/arrief_hidayat

Silahkan berikan Komentar dan Saran anda demi kemajuan blog sederhana ini

 

© 2015 Di edit oleh Arief Seo. didesign Templateism.

Back To Top